Tips dan Trik BAL Become A Legend PES 2017



Become A Legend atau biasa di singkat BAL merupakan salah satu menu dari PES yang sudah tak asing bagi PES lovers dan dalam dalam postingan kali ini saya akan coba memberikan Tips dan Trik bermain Become A Legend.



TOP MENU
Sejatinya bermain Become a legend memiliki sebuah tujuan yaitu menjadi "Pemain professional" yang akhirnya menjadi Bintang bahkan Legenda dalam karier nya.
Dari Penalaran diatas jelas dapat kita simpulkan bahwa bermain BAL ini setidaknya memiliki sebuah syarat yaitu :
Sudah mengerti bermain PES, Berkontribusi dan bisa mencetak Gol / Assist
Jika Syarat sudah terpenuhi, silakan sobat sobat lanjutkan ke Menu Football Life , Become A Legend

Kembali ke TOP MENU
____________________________________
Tips dan Trik Pembuatan Player di BAL

Dalam pembuatan Player di awal kita akan diberikan dua pilihan, yakni membuat Player baru atau Meneruskan Player yang sudah ada, Pilihlah dengan Bijak.
---New Player--
Jika Anda ingin membuat Player baru, maka buatlah sesuai dengan keinginan anda.
(Hanya Nama dan Wajah)
--Exciting Player--
Jika Anda memilih untuk meneruskan Player yang sudah ada, Saya berikan tips nya, yaitu dengan melakukan editing terlebih dahulu di menu edit. Baru anda pilih untuk meneruskan Player tersebut yang sudaha sesai dengan Keinginan anda.
(Contoh CR7 anda Copy, lalu di edit Namanya , Ability nya, Umur nya sesuai keinginan anda, dan jangan lupa dimasukan ke sebuah klub agar mudah menemukanya)
Tips Exciting Player tadi sebenarnya akan memudahkan anda dalam bermain BAL, tetapi akan menghilangkan keseruanya, Menurut saya.
So, semuanya saya kembalikan pada kalian.

Kembali ke TOP MENU
____________________________________
Tips Memilih Posisi

Dalam BAL kita diwajibkan untuk memilih satu posisi, nah posisi inilah yang akan kita bahas, dimana posisi pertama kita menjadi awal dalam menentukan karier professional kita.
Kita diberikan 11 pilihan posisi mulai Dari GK sampai CF. (Maaf Posisi Anak Gawang tidak ada)
Pilihlah posisi favorite anda.
Saya Sarankan jika anda memilih Posisi depan Pilihlah CF
Kenapa? Karena di awal kemampuan kita masih lemah, jadi posisi CF merupakan posisi paling mudah bagi kalian jika ingin mencetak Gol atau Asist
Saran Saya jika Anda memilih Posisi tengah pilihlah CMF
Alasanya? Posisi ini merupakan posisi umum, yang hampir semua klub pasti mempunyai posisi ini, sehingga akan membuat kesempatan bermain kita lebih banyak.
Jadi bisa disimpulkan Tips dari Saya dalam memilih Posisi pemain yaitu :
1. Posisi yang Anda Sukai
2. Posisi yang Anda Kuasai
3. Posisi yang Umum

Kembali ke TOP MENU
____________________________________
Tips memilih Klub di Awal

Pada Saat Awal, kita pasti mendapati klub yang notaben nya Papan tengah atau bahkan Papan Bawah, jadi kita harus pintar-pintar dalam memilih klub pada awal.
Dan Tips dari saya, jika anda memilih klub pada awal bermain BAL, maka pilihlah klub klub dari daratan paman sam seperti Klub Liga Brazil, Argentina,Amerika,dll. Atau juga klub dari daratan Asia semisal Klub Liga China,Japan,Dll
Mengapa demikian? Jawabanya ada di "Tips bermain BAL di Awal"

Kembali ke TOP MENU
_____________________________________
Tips Bermain BAL di awal ( 17 - 19 )

Pada saat-saat awal di umur 18an tahun dimana kemampuan masih lemah, skill masih satu-dua, bahkan ada yang masih belum punya skill. Intinya masih lemah lah Player Kita. Kalo kita paksakan bermain di 3 liga elite eropa yakni, liga inggris,italy,spanyol. Pasti itu akan terasa sangat berat, apalagi kita bermain BAL dilevel Superstar dan bersih tanpa cheat . Maka akan sangat sulit sekali untuk mendapatkan Gelar Trophy di liga elite tersebut. Semua itu hanya akan terasa sia sia.
Maka Dari itu saya berikan "Tips memilih klub di Awal" , Supaya bisa terhindar dari kesia-sia an di awal karier bermain BAL.
Semua nya kembali pada Tujuan Bermain BAL yang telah kita bahas pada Penalaran. Yakni salah satunya "menjuarai berbagai kompetisi"
Dan inilah Tips Bermain BAL di Awal (17-19)
Bermainlah di Liga Daratan Paman Sam pada saat awal bermain BAL, (Liga Brazil, America, Chile, dll) atau liga Asia.
Alasan nya ? karena di liga tersebut kompetisi nya tidak seberat di eropa, sekalipun kita berada di klub papan bawah di Liga Amerika, tetapi masih besar kemungkinan untuk menjadi juara. Karena memang ability para pemain yang ada di liga Amerika ,sebagian besar merata di angka 70 an, jadi berimbang lah dengan ability kita di umur 17 tahunan.
Selain itu kita juga mendapatkan keuntungan yakni akan memudahkan kita untuk mengembangkan ability maupun skill kita, jadi dengan bermian 1-2 musim saja ability bisa tembus 80+ . Dan setidaknya bisa memiliki 1-2 Skill baru.

(Awal musim BAL bermain di Liga Chile)
Dibawah ini adalah bukti dari pengalaman saya saat bermain di liga Amerika di Awal karir.
Umur masih 17 tahun Bermain di Daratan Amerika, tepatnya bermain Untuk Audex Italiano, Liga Chile. Langsung juara Liga dan Copa Chile

(Pidah ke liga brazil umur 18)


Selang Semusim Kemudian , pindah lah saya ke Flamingo, Liga Brazil. Dan semusim bersama Flamengo saya berhasil Triple Winner, dengan mengawinkan Trophy Liga dan Copa Brazil, dengan Trophy Coppa Libertadores.

(Mendapat gelar pemain terbaik Amerika usia 18)
Dengan 2 Musim Awal yang baik, Akhirnya saya di anugrahi Pemain Terbaik Amerika
(Udah Kaya Neymar aja yah hihihi)

Kembali ke TOP MENU
_______________________________________
Tipa Memaksimalkan Player

(Bukti Memaksimalkan Ability dan Skill, Asli tanpa Cheat)
Untuk Memaksimalkan Player di BAL dapat dilakukan dengan cara berikut :

- Rajin-rajin memainkan Match Mode
(Jangan di Skip Match, Terkecuali memang ketika pertandingan tidak penting dan pasti menang)
- Memaksimalkan Training.
Caranya dengan sering-sering melihat Ability Kita, lalu kita lengkapi bar training nya kiranya mana yang akan dipercepat pengembanganya semisal Attack, Physical,Stamina, deffend atau yang lain.
- Memaksimalkan Skill.
Caranya dengan melihat posisi kita lalu kita penuhi bar skill nya, tetapi Inga t pilihlah skill yang akan kita pelajari dengan bijak, yang sesuai dengan posisi pemain kita
- Menambah Posisi lain
Caranya juga sama, ada di training, untuk menilih posisi lain ini , harus di pertimbangkan kembali terlebih dahulu, posisi lain yang mana yang akan anda kuasai, agar supaya posisi nya benar-benar
Berguna.

Tips dari saya untuk Memaksimalkan kesemua nya ( Ability, Skill, dan Posisi ) caranya dengan menggunakan jadwal setiap musim. Contoh nya, misal di Bulan June - Februari digunakan untuk memngambangkan Ability, lalu di bulan Maret - Mei digunakan untuk menambah skill, sementara posisi kita tambahakan setiap 2/3 musim sekali supaya posisi awal kita tetap bisa maksimal.

Kembali ke TOP MENU
_______________________________________
Tips dan Trik Bermain BAL


Berikut ini adalah tips dan Trik dari saya :

1. Jangan Mudah Menyerah.
Bisa diartikan juga Jangan Sampai menggunakan Cheat. Ya bukan nya sok jago, tapi memang keseruanya bermain BAL itu terasa pada Saat pemain Kita masih lemah.
Atau pun mungkin diantara kalian ada yang lebih suka membela tim lemah, walaupun Player nya sudah Oke. Bisa saja, yang jelas jangan mudah menyerah kawan.
2. Jangan Egois di lapangan.

Tak ayal memang terkadang para pemain dalam tim kita bego , seperti peluang matang yang kita berikan tidak bisa dimaksimalkan, ataupun serangan lawan yang harus nya tidak gol malah menjadi gol. ditambah posisi tim kita tertinggal skor. Itu semua terkadang memang membuat tensi kita naik, dan langsung egois dilapangan dengan meminta bola, atau bermain individu yang memaksa. Yang mana malah membuat kacau tim kita, yang jelas gunakan tombol meminta (R2) dengan pas kawan. Lihat teman kita, bekerjasamalah, bermain cantik, jangan Egois.

3. Utamakan Skor
Tips ketiga ini juga memperkuat stepmen yang kedua, Utamakan Skor anda, karena berapun Gol yang anda ciptakan tidak akan terasa jika anda kalah.

4. Jangan Mudah Cidera
Caranya jangan terlalu memaksa saat bermain, kiranya Player anda kekelahan atau sedang tidak Fit, jangan di paksakan bermain Individu, karena lawan tak segan segan melakukan takle yang beakibat cidera, dan jika kalau Player anda cidera, artinya anda kehilangan kesempatan bermain selanjutnya.

Kembali ke TOP MENU
____________________________________

Trik merubah no Punggung 

Cara untum merubah no pinggung di BAL , hanya bisa dilakukan di awal atau akhir musim ( jika di klub) sedangkan bila di timnas bisa dirubah paada saat event-event tertentu, semisal pada saat piala eropa, atau piala dunia, dll.
___________________________________
Tips dipanggil Timnas 

Cara nya agar mudah dipanggil Timnas yaitu :
- Berkontribusi lah secara maksimal di Klub
- Jangan Sampai Cidera saat ada event-event international timnas anda, seperti World Cup, Euro, Copa America, dll (sesuaikan Timnas kalian)
____________________________________
Tips dan Trik Menjadi Captain di BAL

(Gambar Saat laga euro 2020, usia 21)
Untuk menjadi Captain di BAL anda harus memenuhi Syarat berikut :
- Berkontribusi
- Memiliki Skill Captaincy
- Bermain minimal 2 Musim untuk klub
*Tambahan*
-Memiliki Skill Fighting Spirit
Semua syarat tersebut beguna untuk Klub maupun Timnas.
Ketika ke-4 Syarat itu sudah terpenuhi, dijamin akan cepat menjadi Captain di BAL.
____________________________________
FAQs [ Pertanyaan Sering Muncul ]

Q: Apakah Player bisa berpindah Timnas ?
A: Tidak, jika iya harus menggunakan Editor
Q: Apakah Tips & Trik ini Berlaku di PES lain ?
A: Saya rasa PES 2015 , 2016 bisa, sebagian besar tips dan Trik dapat diterapkan
Q: Apakah BAL PES 2017 bisa tamat ?
A: Bisa , lebih tepatnya PLAYER Gantung Sepatu

Kembali ke TOP MENU
______________________________________
Bonus Profile Become A Legend Admin
*Untuk Profile ini akan ada saat update kedepanya*
______________________________________
Dan itulah Tips dan Trik BAL PES 2017 .
 Semoga bisa membantu dan Bermanfaat
______________________________________
Sumber : Pengalaman Admin.
Jika ada Pertanyaan atau pun Komentar, bisa langsung ditinggalkan di kolom Komentar. Salam PES Lovers. Terimakasih.

Silahkan di Share jika berminat, jangan Lupa berikan Sumbernya,
untuk menghargai Karya Admin :)

IDNMaster || Affan Đ'Alexander || 10-Agustus-2017
_____________________________________
Menkopi Paste dapat menjatuhkan moral anda

6 comments:

RedGamerID said...

Bagaimana sih cara mendapatkan focus point di bal pes2017?

Nita Agustina said...

Bandar Taruhan Online

Anonymous said...

Bang mohon dijawab ya, cara melihat trophy yg kita dapat itu disebelah mana ya? Kalau main master league kan bisa. Lah ini bisa ndak? Terima kasih

siapa aja said...

Lah saya gah Ngarep masuk timnas (INGRRIS) malah masuk

Rozaan Ahmad said...

Bang caranya retire/pensiun gimana ya? Atau emang udah auto ditentukan umurnya?

Azis Nugroho said...

tanya bang, fitur AUTO MOVE di BAL PES 2017 ada ga sih? (klo di PES 2013, di tekan L1)

Pages